PSMTI Riau dan Tionghoa Peduli Penanggulangan Covid-19 Serahkan Alat Semprot dan Cairan Disinfektan ke MUI Pekanbaru
PEKANBARU - Untuk mengantisipasi virus corona, Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Provinsi Riau bersama Tionghoa Peduli Penanggulangan Covid-19 menyerahkan 200 alat semprot serta cairan disinfektan kepada Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Pekanbaru, Kamis (2/4/2020).
PEKANBARU - Untuk mengantisipasi virus corona, Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Provinsi Riau bersama Tionghoa Peduli Penanggulangan Covid-19 menyerahkan 200 alat semprot serta cairan disinfektan kepada Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Pekanbaru, Kamis (2/4/2020).
Penyerahan secara simbolis berlangsung di halaman Masjid Arrahman, Jalan Sudirman. Bantuan diterima langsung Walikota Pekanbaru, Firdaus ST MT. Turut dihadiri Wakil Walikota Pekanbaru, Sekdako Pekanbaru, Plt Kadiskes Kota Pekanbaru, Ketua MUI Kota Pekanbaru, Ketua PSMTI Riau dan perwakilan pengurus masjid di Pekanbaru.
Walikota Pekanbaru, Firdaus ST MT mengucapkan terimakasih kepada Tionghoa Peduli Penanggulangan Covid-19 yang telah membantu memerangi penyebaran Covid-19 di Kota Pekanbaru.
"Mari bersama-sama memerangi penyebaran Covid-19, peran serta masyarakat sangat dibutuhkan," terang Walikota yang pada kesempatan tersebut menyerahkan secara simbolis alat semprot dan cairan disinfektan kepada salah satu pengurus masjid.
Sementara itu, Ketua PSMTI Riau, Stephen Sanjaya mengatakan, bantuan dari PSMTI Provinsi Riau bersama Ormas Tionghoa dan Lembaga Keagamaan Riau yang tergabung dalam Tionghoa Peduli Penanggulangan Covid-19 diserahkan kepada MUI Pekanbaru untuk didistribusikan ke masjid-masjid. "Nantinya MUI Kota Pekanbaru akan menyalurkannya. Kami berharap bisa bermanfaat," jelasnya.
Dikatakannya, alat semprot dan cairan disinfektan yang diserahkan sudah dilengkapi dengan Alat Pelindung Diri (APD). Di antaranya goggles, sarung tangan, masker dan sepatu boot.
Ketua MUI Pekanbaru Ilyas Husti juga mengucapkan terimakasih kepada Tionghoa Peduli Penanggulangan Covid-19. "Penyerahan bantuan kepada Masjid Paripurna di Pekanbaru dilakukan secara bertahap," tambahnya.
Ia berpesan supaya alat dapat dipergunakan dengan sebaik-baiknya.
Pada saat bersamaan, Tionghoa Peduli Penanggulangan Covid-19 melalui PSMTI Kota Pekanbaru menyerahkan 12 tangki air cuci tangan kepada Pemerintah Kota Pekanbaru untuk ditempatkan di lokasi-lokasi strategis.*
Sumber Berita
https://m.metroriau.com/berita/4771/pekanbaru/-Serahkan-Alat-Semprot-dan-Cairan-Disinfektan-ke-MUI-Pekanbaru.html