Berita Populer
Kamis, 31 Oktober 2019
Undian Harap-Harap EmasMinggu, 27 Oktober 2019
Silaturahmi Akbar MITRA SUNDA RIAU (MISURI) dan PAGELARAN SENI BUDAYA SUNDASenin, 14 Maret 2022
Central Vaksin di Mal Pekanbaru Buka Setiap HariAntusiasme Peserta Nobar Film Susi Susanti “LOVE ALL”
SWang
Selasa, 03 Desember 2019
Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Riau menggelar Nonton Bareng (Nobar) film legenda bulutangkis Indonesia, Susi Susanti “Love All” di Studio XXI Mal SKA Pekanbaru, pada Selasa (3/12) yang lalu.
Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Riau menggelar Nonton Bareng (Nobar) film legenda bulutangkis Indonesia, Susi Susanti “Love All” di Studio XXI Mal SKA Pekanbaru, pada Selasa (3/12) yang lalu.
Dengan peserta berjumlah 1044 orang yang terdiri dari pengurus & anggota PSMTI Riau, perwakilan ormas Tionghoa juga Non-Tionghoa & perwakilan sekolah yang sangat antusias dalam acara ini, bahkan acara ini juga dihadiri langsung oleh sang pemilik cerita, Susi Susanti dan Alan Budikusuma, yang semakin menambah antusiasme penonton.
Ketua PSMTI Riau periode 2019-2023 terpilih, Stephen Sanjaya, yang didampingi oleh dewan penasehat PSMTI Riau Peng Suyoto, mengatakan bahwa tujuan penyelenggaraan acara ini selain untuk meningkatkan keakraban anggota & pengurus PSMTI Riau, juga untuk meningkatkan jiwa cinta tanah air kepada warga Tionghoa di Indonesia.
“Kami mengucapkan terimakasih kepada seluruh peserta acara ini, khususnya berterimakasih kepada Ci Susi & Ko Alan yang sudah meluangkan waktu untuk hadir di acara ini”, tutur Stephen.
Kisah awal dibuatnya film ini terjadi saat pertemuan Susi Susanti dan Daniel Mananta yang tertarik dengan kisah hidup Susi Susanti dan perjuangannya sebagai atlet bulu tangkis Indonesia.
Film ini diperankan oleh Laura Basuki sebagai Susi Susanti, dan Dion Wiyoko sebagai Alan Budikusuma.
“Saya harap film ini dapat menumbuhkan semangat nasionalis & cinta tanah air, juga dapat menjadi inspirasi bagi kita semua.” Ucap Susi sewaktu memberi sambutan sebelum film diputar.
Komentar (0)
Berita Populer
Kamis, 31 Oktober 2019
Undian Harap-Harap EmasMinggu, 27 Oktober 2019
Silaturahmi Akbar MITRA SUNDA RIAU (MISURI) dan PAGELARAN SENI BUDAYA SUNDASenin, 14 Maret 2022
Central Vaksin di Mal Pekanbaru Buka Setiap Hari