PSMTI Riau Serahkan 300 Paket Lebaran ke LAM Riau
PEKANBARU - Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Riau menyerahkan 300 paket lebaran untuk warga terdampak Covid-19 melalui Lembaga Adat Melayu (LAM) Riau. Penyerahan berlangsung di kantor LAM Riau, Jalan Ponegoro, Pekanbaru, Sabtu (1/5/2021).
PEKANBARU - Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Riau menyerahkan 300 paket lebaran untuk warga terdampak Covid-19 melalui Lembaga Adat Melayu (LAM) Riau. Penyerahan berlangsung di kantor LAM Riau, Jalan Ponegoro, Pekanbaru, Sabtu (1/5/2021).
"Kami berharap, bantuan yang diberikan bisa bermanfaat, khususnya bagi masyarakat yang terdampak Covid-19, terlebih sebentar lagi lebaran," kata Ketua Umum (Ketum) PSMTI Riau, Stephen Sanjaya.
Ia menyampaikan terimakasih kepada pihak LAM Riau yang telah memberikan kesempatan untuk hadir dan memberikan bantuan.
"Sepekan sebekumnya, kita juga menggelar Bansos untuk masyarakat terdampak banjir. Semoga apa yang kami lakukan bisa menginspirasi teman-teman lain untuk turut membantu," ujarnya.
Sementara itu, Ketua Dewan Pembina PSMTI Riau, Peng Suyoto menambahkan bakti sosial merupakan misi dari PSMTI Riau. Misi untuk memperhatikan sesama.
"Baksos kita laksanakan setiap momen hari raya keagamaan, baik Natal, Waisak maupun Idul Fitri," ujar Peng Suyoto.
Ketua Umum Majelis Kerapatan Adat Lembaga Adat Melayu Riau (MKA LAMR), Datuk Seri Al Azhar mengucapkan terimakasih kepada PSMTI Riau yang telah membantu masyarakat yang membutuhkan.
Paket lebaran akan segera diserahkan kepada masyarakat Kota Pekanbaru yang tersebar di setiap Kecamatan di Kota Pekanbaru.*
Sumber Berita
https://www.metroriau.com/berita/8846--psmti-riau-serahkan-300-paket-lebaran.html